Safari Ramadhan, Ketua DPD Golkar Mukomuko Ajak Masyarakat Saling Berbagi

Mukomuko, Word Pers Indonesia – H. Choirul Huda, SH Mantan Bupati Mukomuko yang juga sebagai ketua Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Partai Golkar Kabupaten Mukomuko mulai melakukan giat Safari Ramadhan 1442 H/2021 M di desa Tanjung Mulya kecamatan XlV koto, Rabu 14/4/2021.

Dalam kesempatan tersebut, Choirul Huda memberikan bantuan buah kemudian Ia juga memberikan sambutan kepada masyarakat sekitar.

Mantan Bupati Mukomuko, choirul Huda mengajak seluruh masyarakat, terutama kader golkar untuk tetap bisa memberikan manfaat bagi masyarakat dan saling berbagi sesuai himbauan dari ketua pusat bapak Erlangga.

” Sesuai dengan perintah dan himbauan Ketua Pusat, bahwa setiap kader golkar harus memberikan manfaat kepada masyarakat, dan tak lupa untuk saling berbagi,” ujarnya.

Ketua DPD Golkar H. Choirul Huda,SH dalam acara safari ramadhan tersebut di dampingi oleh sekretaris partai Golkar M.Yusak dan kepala bidang informasi dan komunikasi Nur Puji Raharjo juga berharap puasa tahun ini dapat menuai berkah dan ampunan dari Allah SWT, walaupun masih dalam kondisi pandemi covid-19.

Lanjutnya, Ia juga menyampaikan Selamat menunaikan ibadah puasa bagi seluruh masyarakat yang menjalankan.

“Dalam Puasa Ramadhan ini, semoga amal ibadah kita di bulan ramadhan ini selalu mendapatkan keberkahan dan jangan lupa untuk tetap mematuhi peraturan pemerintah dan tetap menjaga protokol kesehatan,” terangnya.

Turut hadir dalam acara tersebut Ketua MUI Kabupaten Mukomuko, ketua DPD Golkar, yang didampingi oleh Sekretaris Partai Golkar Mukomuko M. Yusak dan Kepala Bidang Informasi dan Komunikasi, Nur Puji Raharjo dan jamaah masjid Nurul Islah. (Red)

BACA JUGA:  Eratkan Silaturahmi, Golkar Mukomuko Safari Ramadhan di Masjid Al Amin Desa Tanjung Jaya

Posting Terkait

Jangan Lewatkan