Ansori S.Sos Ketua DPC Kabupaten Seluma Dukung Mardiono Jadi Ketum PPP 2025-2030, Berikut Alasanya

Bengkulu,Wordpers.id-Dukungan terhadap Plt Ketua Umum (Ketum) Partai Persatuan Pembangunan (PPP) Muhamad Mardiono kembali memimpin partai itu di masa bakti 2025-2030 terus bergulir. 25/03/2025

Kali ini, datang dari Dewan Pimpinan Cabang (DPC) Partai Persatuan Pembangunan (PPP) Kabupaten Seluma Provinsi Bengkulu.

Ansori S.Sos menilai partainya bakal bersinar di Pemilu 2029 jiika dipimpin kembali Mardiono. Pasalnya, utusan khusus Presiden Prabowo bidang ketahanan pangan itu merupakan kader murni PPP yang berproses dari tingkat bawah.

“Agar Pak Mardiono makin semangat menebus kekurangan pada Pemilu 2024, kami ingin bicara tentang masa depan dan nasib PPP 2029 dan Pak Mardiono kami menganggap masih yang terbaik dan sangat layak untuk memimpin PPP kedepan,” tuturnya.

“Terima kasih perjuangan, dedikasi yang telah diberikan untuk memperjuangkan aspirasi dan kepentingan masyarakat dan (PPP).

Kita telah berjuang bersama-sama dan akan terus berjuang dalam mengembalikan suara PPP pada pemilu 2029 mendatang,kami dukung penuh pak mardiono memimpin kembali”,turup ansori. (Tw7)

Jangan Lewatkan