BUMN Peduli Covid-19, BNI Salurkan Bantuan ke DLH Kota

Wordpers.id, Kota Bengkulu – Bank Negara Indonesia (BNI) Wilayah Bengkulu memberikan bantuan sembako untuk Pemkot Bengkulu. Bantuan diberikan melalui Dinas Lingkungan Hidup (DLH) Kota Bengkulu yang diperuntukkan bagi petugas lapangan di dinas tersebut.

Saat pemberian bantuan, Kepala Dinas DLH Syarnubi mengucapkan terimakasih telah mendapatkan bantuan dari Bank BNI. “Alhamdulilah kami sangat berterima kasih kepada BNI Wilayah Bengkulu yang telah melihatkan kepeduliannya kepada petugas lapangan DLH. Ini menunjukkan kepada kita semua, bahwa memang banyak unsur dan lembaga lainnya di Kota Bengkulu yang peduli kepada warga terdampak Covid – 19,” tutur Syarnubi saat menerima bantuan dari Bank BNI, Selasa (5/5/2020) kemarin.

Bantuan berjumlah 300 Paket Sembako berisi terigu, gula, dan minyak langsung diberikan secara simbolis kepada Kepala Dinas Lingkungan Hidup dan para pekerja lapangan.

Menurut Syarnubi, bantuan ini menjadi suatu gambaran yang menandakan bahwa Kota Bengkulu akan semakin baik dan meningkat lagi melalui kebersamaan dalam menghadapi wabah Covid – 19.

“Apabila kita bersatu dan bersama-sama menghadapi wabah ini, maka yakinlah tak ada yang sulit. Insyaallah kota ini akan bebas dari wabah Covid – 19, karena yang berat akan terasa ringan dan yang susah menjadi mudah kalau semua bersatu,” tutur Syarnubi.

BACA JUGA:  Soal Parkir Pihak Ketiga, Dediyanto: Soal Rasionalitas atau Ekonomis?

Jangan Lewatkan