Kota Bengkulu, Word Pers Indonesia – Tingkatkan kesadaran masyarakat terhadap keamanan obat dan makanan, Ketua Kwartir Cabang (Kwarcab) Pramuka 0407 Kota Bengkulu, Dedy Wahyudi, mendorong Satuan Karya Pengawas Obat dan Makanan (Saka POM) untuk menjalankan peran penting dalam edukasi terkait wawasan keamanan obat dan makanan.
Hal tersebut dikatakan langsung oleh Dedy Wahyudi, menurutnya dalam upaya mempromosikan pemahaman yang lebih baik tentang pentingnya memahami kualitas dan keamanan obat dan makanan.
“Pada intinya, Dengan melibatkan Saka POM, sebuah satuan karya di Pramuka yang fokus pada aspek pengawasan obat dan makanan, diharapkan bahwa edukasi ini akan lebih efektif dan dapat menciptakan masyarakat yang lebih sadar akan keamanan konsumsi obat dan makanan,” ujar Dedy mantan Wakil Walikota Bengkulu 28/10/2023.
Ia juga menekankan bahwa upaya ini merupakan bagian dari tanggung jawab bersama untuk menciptakan masyarakat yang lebih sehat dan aman.
“Dengan memahami pentingnya keamanan obat dan makanan, masyarakat dapat lebih berperan dalam menjaga kesehatan dan keselamatan mereka sendiri serta orang lain,” pungkasnya.
Reporter:K.w
Editor: Redaksi