Dukung Desa Wisata, Kadis Kominfo Provinsi Kunker Ke Wahana Air Desa Arga Jaya

Kadis Kominfo Provinsi Kunker Ke Desa Arga Jaya
Kadis Kominfo Provinsi Kunker Ke Desa Arga Jaya

Mukomuko, Word Pers Indonesia – Kepala Dinas Komunikasi dan Informasi (Kominfo) Provinsi Bengkulu Jaduliwan Beserta Rombongan melakukan Kunjungan Kerja Ke Desa Arga Jaya Kecamatan Air Rami Kabupaten Mukomuko, tepatnya di Wisata Wahana Air Arga Jaya, Minggu 30/5/2021.

Tujuan Kunker Kepala dinas kominfo dan rombongan Dalam rangka mendukung akselerasi pengembangan desa wisata dan tak lain ingin melihat langsung wahana air yang dikelola langsung oleh BUMdes Arga jaya.

Pantauan di lapangan, tampak ramai pengunjung melihat wahana sekaligus menyambut kedatangan pihak Pemerintah Provinsi Bengkulu Tersebut. Tak lupa dalam kunjungan itu para wisatawan lokal dan tamu tetap mematuhi protokol kesehatan covid 19, Memakai masker dan menyiapkan handsanitizer yang tersedia di lokasi serta membatasi jumlah pengunjung.

Dalam kesempatan ini kepala dinas kominfo menyampaikan terima kasih atas sambutannya dan berharap wahana ini akan maju dan berkembang dan desa wisata yang ada di Arga Jaya perlu digerakkan dalam rangka pemberdayaan masyarakat di bidang pariwisata.

“Saya ucapkan terima kasih kepada kepala Desa Arga jaya atas sambutannya. Semoga kedepannya wahana ini bisa semakin maju dan berkembang, serta bisa menambah fasilitas yang lainnya supaya pengunjung tidak bosan, serta berharap agar bisa meningkatkan Pendapatan Asli Daerah (PAD) Desa Arga Jaya Kecamatan Air Rami di sektor pariwisata,” terang Kadis.

Di kesempatan yang sama, Tuan rumah Kepala Desa Arga Jaya Tugiran, menghaturkan ucapan terima kasih atas kunjungan Kepala Dinas Kominfo serta rombongan. Ia berharap masukan lebih banyak agar bisa berkembang dan bisa memberikan dampak ekonomis bagi masyarakat.

“Terima kasih atas kunjungannya, Saya selaku kepala Desa akan menerapkan masukan dan edukasi dari kunjungan ini, mudah mudahan kedepan wahana ini menjadi berkembang dan memberikan dampak ke Masyarakat,” ujar Tugiran.

BACA JUGA:  Dua Tersangka Kasus Dugaan Sebar KTP invalid Dilimpahkan Polres Mukomuko Ke Jaksa

Tugiran, menuturkan bahwa desa wisata yang ada Air Rami kususnya Arga Jaya, dibentuk oleh masyarakat yang dimulai dari budaya pertemuan dan rembukan yang intens dilakukan oleh masyarakat Desa Arga Jaya pada hari-hari tertentu hingga timbul kesepakatan bersama untuk membentuk desa wisata, yakni Wahana Air ini,”tutur Tugiran.

“klasifikasi desa wisata Wahana Air, desa wisata berkembang hingga desa wisata maju atau desa wisata mandiri,”jelas Titik.

Ia menambahkan, kemajuan yang didapat sekarang membutuhkan durasi yang butuh waktu, karna hingga saat ini sudah mulai agak terlihat akselerasinya di tahun 2021 pasca libur lebaran idul Fitri, hingga sekarang Alhamdulillah Desa Arga Jaya Kecamatan Air Rami sudah menjadi desa wisata mandiri.

“Mudah mudahan kedepan Desa Arga Jaya menjadi Desa Maju dan Berkembang, dan bisa berdampak pada sektor ekonomi masyarakat,” tutupnya.

Turut hadir pada kegiatan kunjungan ini,  tokoh masyarakat Arga Jaya, BPD, serta beberapa Kepala Desa sekitar air rami yang juga memantau wahana ini.

Kontributor: Zul
Editor: Redaksi

Kepala Dinas Kominfo Provinsi Bengkulu Jaduliwan (Tengan Baju Merah) Foto Bersama Masyarakat Desa Arga Jaya
Kepala Dinas Kominfo Provinsi Bengkulu Jaduliwan (Tengan Baju Merah) Foto Bersama Masyarakat Desa Arga Jaya

Posting Terkait

Jangan Lewatkan