Jum’at Berkah, Polres Asahan Berbagi Nasi Kotak

Wordpers.id – Satuan Lalu Lintas Polres Asahan menggelar kegiatan Jumat Berkah dengan menyebarkan nasi kotak kepada warga kurang mampu di seputaran Kota Kisaran. Jumat, (14/02/2025).

Kegiatan ini dipimpin oleh IPDA Dudi Iskandar Pinem selaku Kanit Kamsel, serta IPDA Julfren H. Situmorang, SH selaku Kaurmintu. Personil Sat Lantas yang terlibat melakukan patroli dengan menggunakan kendaraan dinas menuju beberapa rumah ibadah, termasuk masjid-masjid yang akan melaksanakan Sholat Jumat.

“Kegiatan ini bertujuan untuk memberikan bantuan kepada mereka yang membutuhkan serta mempererat hubungan antara kepolisian dengan masyarakat,”Kata Kanit Kamse IPDA Dudi Iskandar Pinem

Kegiatan Jumat Berkah ini merupakan salah satu wujud kepedulian Sat Lantas Polres Asahan dalam mendukung kehidupan sosial di lingkungan sekitar. Aksi ini diharapkan dapat memberikan inspirasi positif bagi masyarakat untuk saling berbagi dan peduli terhadap sesama.(Nasrun)