Kapolres Aceh Barat AKBP Pandji Santoso Pimpin Upacara Serah Terima Jabatan Sertijab

Aceh Barat-Word Pers Indonesia- Pelaksanaan kegiatan Sertijab turut dihadiri oleh para PJU, Kapolsek Jajaran, perwira staf dan seluruh personel Polres Aceh Barat berlangsung di halaman polres Aceh barat Senin 5/6/2023

Dalam serah terima jabatan tersebut Kompol Aditya Kusuma Wakapolres Aceh Barat di angkat dalam jabatan baru sebagai Kasubbagselek Bagdalpers RO SDM Polda Aceh, Digantikan Kompol Iswahyudi yang sebelumnya menjabat Kabagops Polresta Banda Aceh.

Iptu Facmi Suciandy, S.H yang sebelumnya menjabat sebagai Kasat Narkoba, mendapat jabatan baru sebagai Kasat Reskrim Polres Aceh Barat,AKP Miftahuda Dizha Fezuono yang sebelumnya menjabat sebagai Kasat Reskrim Polres Aceh Barat kini sebagai PS, Kanit 2 Subdit 4 Ditreskrimsus Polda Aceh

Kemudian posisi Kasatreskoba Aceh Barat kini dijabat oleh AKP Erwo Guntoro yang sebelumnya menjabat sebagai Panit 1 Unit 4 Subdit 3 Ditresnarkoba Polda Aceh.

Selanjutnya IPTU Muh Berny S,T.r.k yang sebelumnya menjabat sebagai Kasat Lantas Polres Aceh Barat kini di mutasi sebagai Kasat Lantas Polres Pidie.

Kemudian IPTU Mardiansyah S,H Paur Subbagrenminops Bagbinnopsnal Ditlantas diangkat ke posisi Kasat Lantas Polres Aceh Barat, sementara itu AKP Agus Kurniadi yang sebelumnya menjabat sebagai Kapolsek Kecamatan Sungai Mas kini dimutasikan ke PS, Kasubden 3 Dengegana Satbrimob Polda Aceh. yang menggantikan posisi Kapolsek Sungai Mas, yakni IPTU Iwan Wahyudi, S,E. yang sebelumnya Panit 1 unit 3 Subdit 1 Ditkrimsus Polda Aceh kini dipromosikan sebagai Kapolsek Sungai Mas Polres Aceh Barat.

AKP Pariaman Panggabean yang sebelumnya menjabat sebagai Kapolsek Samatiga setempat, kini dimutasi ke Kasubbagkerma Bagops Polres Aceh Barat, sementara yang menggantikan posisi Kapolsek Samatiga yakni Supianto dari Kasattahti Nagan Raya.

Sedangkan IPDA Syibral Mulai S,H yang sebelumnya menjabat sebagai Kapolsek Woyla Timur Polre Aceh Barat, kini di mutasi sebagai Kapolsek Darul Makmur Polre Nagan Raya, sementara posisi Kapolsek Woyla Timur kini dijabat oleh IPDA Mizzuar Dari PS, Kaurren Subbaggrenm Ditresnarkoba Polda Aceh.

BACA JUGA:  Polres Simeulue Gelar Apel Pasukan Operasi Mantap Brata 2023-2024 Untuk Pengamanan Pemilu 2024

Dalam Arahannya Kapolres Aceh Barat AKBP Pandji Santoso, Mengatakan saya berpesan kepada pejabat baru agar cepat menyesuaikan diri karena dinamika Aceh Barat yang sangat maju sehingga mampu berbaur dengan masyarakat.

Dan juga saya sampaikan kepada pejabat lama mengucapkan terimakasih banyak atas segala loyalitas dan dedikasi yang telah diperoleh selama di Polres Aceh Barat.

“Sekali Lagi saya ucapkan terima kasih kepada pejabat lama atas segala dedikasi, loyalitas dan pengabdiannya selama bertugas di Polres Aceh Barat kita harap hasil yang telah dicapai dalam rangka pelaksanaan tugas, semoga dapat diteruskan ditempat tugas yang baru,” Harap Kapolres Aceh Barat Pandji Santoso.

Tambahnya “Polres Aceh akan melakukan sosialisasi kepada masyarakat dengan tujuan melakukan pemberantasan berita-berita Hoax yang marah pada saat ini.

Saya yakin di Aceh Barat karena banyak Tengku, banyak Abu, semua terpelihara dengan baik untuk situasi Kabtimmas terutama politik indentitas, mari sama-sama bahu membahu, dan kami dari polres terus melakukan kegiatan -kegiatan untuk mendampingi masyarakat termasuk kemajuan ekonomi masyarakat,”tutup Kapolres.