Menag Luncurkan PMB PTKIN , STAIN Meulaboh Terima Mahasiswa Baru

Meulaboh||Word Pers Indonesia – Penerima Mahasiswa Baru Perguruan Tinggi Keagamaan Islam Negeri (PMB PTKIN) 2024 resmi diluncurkan oleh Menteri agama Gus Yaqut Cholil Qoumas,

Kegiatan yang bertema “Start to Be Smart” dilaksanakan di Hotel Yuan Garden Pasar Baru, Jakarta pada Jumat 19 Januari 2024.

PMB PTKIN 2024 terdiri dari 3 seleksi yang dilakukan secara nasional nantinya. Tiga jalur tersebut, yakni Seleksi Prestasi Akademik Nasional (SPAN), Ujian Masuk (UM), dan jalur mandiri. Pendaftarannya akan dibuka pada Senin, 22 Januari 2024.

Menteri Agama, Yaqut Cholil Qoumas mengatakan meminta setiap PTKIN memiliki cara kreatif untuk menarik minat pelajar agar mendaftar di kampusnya.

Ia juga menambahkan mengajak seluruh PTKIN untuk melakukan benchmarking dengan perguruan tinggi lain yang telah lebih maju.

“Kita jangan berpuas diri. Ini menjadi pekerjaan rumah kita semua untuk meningkatkan kualitas PTKIN, tambahnya lagi.

Ketua STAIN Teungku Dirundeng Meulaboh Dr. H. Syamsuar, M.Ag mengatakan STAIN siap menampung mahasiswa baru melalui 3 jalur.

Saat ini di STAIN Meulaboh memiliki 3 jurusan yaitu Syariah dan Ekonomi Islam dengan 4 prodi yaitu Hukum Ekonomi Syariah, Perbankan Syariah, Hukum Pidana Islam, dan Hukum Tatanegara. Jurusan Tarbiyah dan Keguruan yaitu Pendidikan Agama Islam memiliki 5 prodi yaitu Manajemen Pendidikan Islam, Prodi Bahasa Inggris, Pendidikan Bahasa Arab dan Pendidikan Guru Madrasah Ibtidaiyah (PGMI).

Jurusan Dakwah dan Komunikasi Islam memiliki 3 prodi yaitu Komunikasi dan Penyiaran Islam, Pengembangan Masyarakat Islam dan prodi Ilmu Al-Qur’an dan Tafsir.

Adapun jadwal pelaksanaan SPAN-PTKIN dan UM-PTKIN 2024, sebagai berikut:

SPAN-PTKIN 2024
Pengisian PDSS: 22 Januari-5 Februari 2024
Verifikasi PDSS: 22 Januari-5 Februari 2024
Pendaftaran (Siswa): 12 Februari-15 Maret 2024
Pengumuman hasil seleksi: 2 April 2024

BACA JUGA:  Hati-Hati Akun Penipuan Jasa Centang Biru

UM-PTKIN 2024
Pendaftaran/pembayaran: 6 Mei 2024 pukul 08.00 WIB-15 Juni 2024 pukul 15.00 WIB
Finalisasi pendaftaran: 6 Mei 2024 pukul 09.00 WIB-19 Juni 2024 pukul 15.00 WIB
Cetak kartu peserta ujian: Dimulai pada 29 Juni 2024 pukul 15.00 WIB
Pelaksanaan ujian: 24 Juni-4 Juli 2024
Pengumuman: 17 Juli 2024.

Untuk informasi lengkapnya mengenai pendaftaran SPAN-PTKIN dan UM-PTKIN 2024, bisa dilihat melalui laman resminya di https://span.ptkin.ac.id/page dan https://um.ptkin.ac.id/.

Reporter: Ahmad Hidayat
Editor: Anasril

Posting Terkait

Jangan Lewatkan