BENGKULU SELATAN, WORDPERS INDONESIA – Niat baik dengan bekal kepercayaan meminjamkan sepeda motor miliknya pada hari Rabu (03/02) yang lalu, seorang pria Robet K Tobing (33) Warga Desa Suka Jaya Kecamatan Kedurang Ilir Kabupaten Bengkulu Selatan harus menerima kenyataan pahit menjadi korban dugaan tindak pidana penggelapan.
Tak terima, korban lantas membuat laporan di Polsek Kedurang Polda Bengkulu pada hari Kamis (04/02) atas penggelapan sepeda motor Honda Beat Pop Tahun 2018 warna putih merah Nomor Polisi BD-4596-CU yang diduga digelapkan pelaku inisial DJ (33) warga Padang Ulak Tanding Kabuoaten Rejang Lebong.
“Diduga digelapkan, karena korban pernah menghubungi terlapor agar segera mengembalikan sepeda motor miliknya namun dibalas korban harus membayar uang tebusan sebesar Rp 1 juta” terang Kapolres Bengkulu Selatan Polda Bengkulu AKBP Deddy Nata.
Deddy menerangkan keduanya adalah berteman, dan sebelum kejadian terlapor sepeda motornya kempes ban sehingga meminjam motor pelapor.
“Sekedar imbauan agar seluruh elemen masyarakat dapat lebih berhati-hati serta dapat terlibat aktif dalam upaya kepolisian menjaga situasi kamtibmas yang kondusif,”kata Deddy.