Ujian Akhir, Siswa Kelas IX MTs Negeri 2 Mukomuko Lakukan Praktik Memasak

Tampak Siswa Kelas Ix Mtsn 2 Mukomuko usai Memasak
Tampak Siswa Kelas Ix Mtsn 2 Mukomuko usai Memasak Dok/Hmas

Mukomuko, Word Pers Indonesia Dalam rangka pengambilan nilai ujian akhir untuk mata pelajaran prakarya, Seluruh siswa kelas IX MTsN 2 Mukomuko melaksanakan praktik memasak.

Kegiatan praktik masak-memasak berlangsung di sekitar kelas masing-masing, 21/2/2022. Siswa mulai memasak sejak pagi sampai sekira pukul 10.00 WIB,

Kegiatan tersebut didampingi langsung oleh Guru pembimbing Nuratikah dan Astuti Tri Utami. tampak beberapa kali mendampingi satu persatu kelompok yang tengah sibuk memasak dibantu dengan dewan guru yang lainnya.

Guru pembimbing Nuratikah mengatakan, setiap siswa bertanggung jawab terhadap tugasnya masing-masing, dan kelompoknya dibagi, kemudian selanjutnya persiapan kelengkapan harus disiapkan oleh siswa sendiri.

“Setiap kelas dibagi menjadi 2 kelompok, setelah itu masing-masing siswa diberi tugas untuk membawa peralatan memasak dan bahan-bahan yang diperlukan. untuk menu yang akan dimasak terdiri dari hidangan pembuka dan penutup. Tentunya dengan tetap memperhatikan konsep hidangan makanan sehat lima sempurna,” terangnya.

terpisah, Tim penilai mengatakan Kelompok yang kompak dalam kerja sama dalam memasak juga masuk dalam penilaian. Selain itu beberapa hal yang menjadi kriteria penilaian di antaranya yaitu cita rasa, penampilan dan tata cara penyajian. Adapun yang bertugas menjadi tim penilai yaitu dari dewan guru.

“Menurut saya masing-masing kelompok memiliki kelebihan dan kekurangannya. Ada yang tata cara penyajiannya bagus namun cita rasanya masih kurang. Begitu juga sebaliknya,” ujar tim penilai.

Diharapkan dari ujian praktik ini, para siswa dapat melatih keterampilan utamanya di bidang masak memasak. Sehingga nanti ilmu yang mereka dapatkan bisa bermanfaat. (Muhtohar/Hms)

BACA JUGA:  Oktober Mulai Wajib Sertifikasi Pangan Halal

Posting Terkait

Jangan Lewatkan