3 Program Studi Magister STAIN Meulaboh di Visitasi

Meulaboh-|Word Pers Indonesia – Tiga Program Studi (prodi) Magister STAIN Teungku Dirundeng Meulaboh di asesmen lapangan atau visitasi oleh BAN-PT (Badan Akreditasi Nasional Perguruan Tinggi). Jumat, 29 Desember 2023.

Visitasi yang berlangsung mulai tanggal 28-30 Desember 2023 itu dilaksanakan di Aula Gedung Jurusan Syariah dan Ekonomi Islam yg berlokasi di Alpen, nantinya tim asesor juga akan meninjau gedung Pascasarjana yang akan digunakan untuk perkuliahan S2 di Kampus Gampa Jalan Sisingamangaraja Aceh Barat.

Foto/Dokumentasi

Ketiga prodi tersebut adalah Manajemen Pendidikan Islam, Ekonomi Syariah dan Studi Islam yang tinjau oleh asesor, Dr. Lukman Nugraha, M.Ed dari Subkoor Bina Prodi Subdit Pengembangan Akademik Direktorat PTKI Kemenag RI, Dr. H. Asep Iwan Setiawan, M.Ag., AMC dari Asesor BAN-PT dan Dr. Sri Rahmi, MA dari Asesor BAN-PT.

Wakil Ketua bidang Akademik dan Kelembagaan, Dr. Erizar menyampaikan kita berharap 3 prodi pasca yang kita usulkan dapat disetujui oleh tim asesmen pengajuan prodi PTKIS karena kita nantinya kita berencana untuk membuka pendaftaran mahasiswa baru pasca di semester genap tahun akademik 2024.

Pembukaan prodi pasca S2 ini memang sudah sangat didambakan oleh civitas STAIN Meulaboh dan masyarakat Aceh khususnya yang berdomisili di Barat Selatan Aceh.

Ia menambahkan, dengan adanya prodi pasca ini juga mendukung perubahan bentuk STAIN menjadi IAIN yang kita doakan akan terwujud pada tahun 2024.

Ketua STAIN Meulaboh Dr. H. Syamsuar, M.Ag mengatakan, sejarah kampus ini telah berdiri 1985 dengan 1 prodi Studi PAI dengan nama STIT, kemudian berubah jadi STAI dengan 3 program studi dan tahun 2014 menjadi negeri, saat ini kampus ini mempunyai 12 program studi dengan 3 program studi magister yang sedang dilakukan visitasi.

BACA JUGA:  Susi Marleny Bachsin Bersama Yayasan Satria Muda Bengkulu Gelar PSBI di Desa Marga Bakti Bengkulu Utara

“Mudah-mudahan dengan kehadiran tim asesor dan Subkoor bina prodi subdit Pengembangan Akademik Direktorat PTKI Kemenag RI, bisa menghendaki program studi magister, terlibat ada 8 kabupaten kota di pantai barat selatan Aceh saat ini menginginkan adanya program magister di STAIN Meulaboh Teungku Dirundeng Meulaboh”, harap Dr. Syamsuar.

Reporter: Ahmad Hidayat

Editor : Redaksi

Posting Terkait

Jangan Lewatkan