Mukomuko, Wordpers.id – Untuk menuju persiapan Zona Integritas (ZI) Wilayah Bebas Korupsi (WBK) dan Wilayah Birokrasi Bersih Melayani (WBBM) Kepala Kejaksaan Negeri Kabupeten Mukomuko, Hendri Antoro bersama jajarannya berkunjung ke Kajaksaan Agung (Kejagung).
“Kedatangan kami ke Kejagung ini dalam rangka mempersiapkan Kejari mukomuko menuju Wilayah Bebas Korupsi (WBK) dan Wilayah Birokrasi Bersih Melayani (WBBM),”ungkap Kajari Mukomuko, Hendri Antoro, S.Ag SH.MH saat dikonrmasi kemarin, Kamis (16/1).
Lanjutnya, selain ke Kejaksaan Agung pihaknya juga datang ke Badan Pendidikan dan Pelatihan (Badiklat) Kejagung dan kemudian dilanjutkan ke Kejaksaan Negeri Belitung. Karena Kejari Belitung sudah mendapatkan predikat WBK.
“Kami juga ke Badiklat Kajagung kemudian dilanjutkan langsung ke Kejari Belitung. Karena Kejari Belitung ini adalah salah satu Kejaksaan Negeri yang sudah mendapatkan predikat WBK dan WBBM jadi kami belajar dan tau hal-hal apa saja yang harus dipersiapkan dan semoga nantinya Kejari Mukomuko bisa mendapat predikat WBK dan WBBM ini,”harapnya.
Kajari berharap kedepan Kajaksaan Negeri Mukomuko segera bisa mendapatkan predikat Wilayah Bebas Korupsi (WBK) dan Wilayah Birokrasi Bersih Melayani (WBBM).
Dalam kunjungan ke Kejagung rombongan Kajari Mukomuko, Hendri Antoro KasiDatun Dwi Pranoto dan Kasi Pidsus Andi Setiawan dan staff menyempatkan diri untuk bermain musik di studio musik gedung bunder Kejagung. Hal ini dilakukan untuk menghibur diri memainkan alat musik setelah melakukan perjalan jauh dari Mukomuko ke Jakarta.
Editor : Redaksi (Sumber : MC Kominfo MM)