Aceh Barat-Word Pers Indonesia Menyambut Hari Raya Idul Fitri 1444 H PT. Meulaboh Aiguna Bahtera memberikan sejumlah bantuan sirup kepada masyarakat miskin kota yang diserahkan melalui Forum Komunitas Barat Selatan Aceh (F-KMBSA), Jum’at (14/4/2023).
“Allhamdulillah, menyambut hari raya Idul Fitri 1444 H, dalam kegiatan berbagi keberkahan bersama yang membutuhkan, kita dapat membagikan bantuan sirup sebanyak 12 lusin yang kita serahkan melalui Forum KMBSA” Ujar Pimpinan PT. Meulaboh Aiguna Bahtera Adi Ariyadi kepada media Jum’at (14/4/2023).
Jelas Adi Ariyadi, bantuan ini sebagai bentuk perhatian terhadap kesejahteraan masyarakat yang seharusnya mendapat perhatian dari pemerintah.
“Ini yang akan kita suarakan, sehingga kedepan menjadi prioritas perhatian dari pemerintah kedepannya, sehingga ekonomi mereka bisa tumbuh,” Tambahnya.
Dengan harapan tambah Adi Ariyandi, kegiatan ini bisa dapat membawa manfaat bagi masyarakat Aceh Barat yang membutuhkan.
Sementara itu Ketua Umum F-KMBSA Fitriadi mengucapkan terimakasih kepada PT. Meulaboh Aiguna Bahtera yang sudah peduli atas warga yang kurang mampu di Aceh Barat yang akan diserahkan langsung pada Acara Buka Bersama Masyarakat Miskin Kota di Raglan Cafe, Sabtu (15/4/2023).
“Terimakasih atas perhatiannya kepada warga yang membutuhkan, insyallah akan diserahkan langsung kepada mereka pada acara kita nanti hari Sabtu.”Ucap Fitriadi.
Tambah Fitriadi, Kegiatan KMBSA “Mebahagiakan Rakyat Miskin” merupakan agenda rutin tiap tahun, panitia bekerja maksimal mengumpulkan bantuan dari berbagai kalangan guna disalurkan kepada saudara saudara yang membutuhkan.
“Terimakasih bagi yang telah membantu semoga Allah membalas kebaikannya.”Imbuhnya.
Adapun Masyarakat yang diundang tiap tahun untuk acara buka puasa tersebut Tukang Parkir, Penyapu Jalan, Petugas Sampah, Cleaning Servis, Penjahit Sepatu dan Mitra Lembaga.