Ribut Rumah Tangga, Suami Coba Gantung Diri Di Belakang Rumah

Kota Bengkulu, wordpers.id – Siang itu, terjadi keributan antara korban EA dengan istrinya, Be (21). Kejadian bermula ketika korban dan istrinya terlibat masalah. Biasalah, urusan rumah tangga. EA (36), pria warga Kecamatan Kampung Melayu Kota Bengkulu, melakukan percobaan bunuh diri di belakang rumah pada Rabu (2/12/2020) siang sekira pukul 14.00 WIB.

Dampak dari ribut itu, istri korban berniat pergi dari rumah. Hal itu dibuktikan oleh istri korban dengan berkemas-kemas barang-barangnya. Barang-barang yang telah dikemas tersebut oleh istri korban kemudian dimasukkan ke dalam mobil.

Korban nampaknya tidak dapat menerima kenyataan atas niat istrinya pergi dari rumah. Korban kemudian menyampaikan niatnya untuk mengakhiri hidupnya.

Korban sempat menyampaikan permohonan maaf kepada istrinya, saat itulah istri korban menjawab. “jangan bunuh diri, idak ado guno ndak bunuh diri tu,” ucap istri korban.

Perkataan istrinya pun tak dihiraukan oleh korban. Kemudian korban mengambil potongan kain berukuran kecil, dan langsung membawanya kebelakang rumah. Lalu Korban memanjat sebatang pohon rambutan yang berada dibelakang rumah ibu korban.

Setelah mengetahui hal tersebut, kemudian sang istri langsung memanggil dan menghampiri ibu korban kedalam rumah.

“buk, tengoklah itu, manjat-manjat batang rambutan, ndak bunuh diri apolah gawenyo tu buk,” panik istrinya bergegas.

Kemudian istri korban dan ibu korban langsung meengecek kebelakang rumah dan mendapati korban sudah gantung diri di pohon rambutan tersebut. istri korban dan ibu korban berteriak minta tolong kepada warga sekitar.

Datanglah warga berbondong-bondong membantu dan menyelamatkan korban dengan cara menurunkan dan melepaskan tali yang digunakan oleh korban untuk gantung diri.

“Setelah diturunkan, ternyata korban masih bernafas, dan kemudian saksi yang juga Ketua RT setempat membawa korban ke RSUD M Yunus Bengkulu,” terang Kapolres Bengkulu Polda Bengkulu AKBP Pahala Simanjuntak S.IK melalui Kapolsek Kampung Melayu, Iptu Surya R Purnama SH MH. (B.Today)

Posting Terkait

Jangan Lewatkan