Dongkrak Ekonomi UMKM, Walikota Bengkulu Punya Solusi Jitu

UMKM Walikota Bengkulu
UMKM Walikota Bengkulu

Kota Bengkulu, wordpers.id Untuk mendongkrak perekonomian Usaha Mikro Kecil Menengah (UMKM) di Kota Bengkulu di masa pandemi Covid-19 ini, Walikota Bengkulu punya solusi jitu. Ia sendiri yang akan mempromosikan produk-produk kuliner UMKM tersebut dan akan dishare ke media sosial.

Tujuannya selain mendongkrak perekonomian pelaku UMKM, juga untuk mempermudah masyarakat dalam pemesanan makanan melalui media sosial Instagram. Makanan dari produk UMKM dijamin kualitasnya dengan harga terjangkau serta rasanya terenak di dunia.

Bagi masyarakat pelaku UMKM yang ingin produk jualannya dicicipi dan dipromosikan langsung oleh walikota dan wakil walikota serta di post di Instagram mereka, syaratnya yakni harusn UMKM yang berada di Kota Bengkulu, produk makanan dan minuman sendiri, bukan Franschise/Reseller.

Kemudian produk harus dipackaging dengan unik agar divideokan langsung saat dicicipi oleh walikota dan wakil walikota Bengkulu. Silahkan kirim produk makanan dan minuman ke alamat yang akan di share lock oleh CP Official di nomor WA 082376971157.(MC-FR)

BACA JUGA:  Program Peduli Yatim Helmi Hasan Menginspirasi Banyak Orang, Termasuk Non Muslim

Posting Terkait

Jangan Lewatkan