Aceh, Wordpers Indonesia – Dalam rangka gebrakan akhir tahun kabupaten Simeulue capai target 70 persen Vaksinasi, Warga Teupah Barat mendapatkan doorprize.
Dalam kegiatan polres Simeulue Rabu lalu, (29/12/21) di aula joglo Polres setempat, salah seorang warga teupah barat yang berasal dari desa awel seubal atas nama riky bisa membawa pulang hadiah dari kegiatan yang di lakukan di polres Simeulue.
Dalam ungkapkan nya, dia merasa senang mendapatkan hadiah dimana dalam kegiatan vaksin ini banyak peluang mendapatkan hadiah, bukan hanya melakukan vaksin saja sebagai wujud kesadaran kita untuk melindungi diri dan dia juga (riky) mengajak masyarakat untuk melakukan vaksinasi yang dilakukan oleh baik pihak polres maupun desa kita masing masing.
Dalam kegiatan ini mengejar target akhir tahun 2021 Vaksinasi, kegiatan ini juga banyak kejutan dan ratusan paket doorprize dengan hadiah utama 1 paket umroh di halaman Mapolres Simeulue.
Kapolres Simeulue AKBP Pandji Santoso kepada mengatakan “dalam kegiatan hari ini kita mengelar Gebyar Vaksinasi di Gerai Polres Simeulue dan kita juga menyediakan 300 paket sembako, 20 paket kipas angin, 20 paket dispenser, 10 paket Majic jar, 10 paket payung dan 10 paket jam dinding untuk warga yang divaksin hari ini”.
dalam kegiatan ini juga setiap masyarakat yang vaksin hari ini langsung bisa mencabut undian dengan berbagai doorprice yang telah disiapkan oleh kami dengan berbagai doorprice yang ada.
tambahnya “Untuk saat ini pencapaian vaksinasi di Kabupaten Simeulue sudah tercapai target pada angka 70 persen alhamdulillah atas berkat kerjasama semua pihak TNI Polri, Pemda dan seluruh komponen warga Simeulue, semoga ini menjadi suatu rangkaian positif dalam vaksinasi ke depannya,” tutupnya
(Jurnalis Wak Rimba)
Editor : Taufik Hidayat