Jabat Dirut RSUD Mukomuko, Dollata: Fokus Tingkatkan Pelayanan dan Akreditasi

Sertijab Dirut RSUD Mukomuko

Mukomuko, Word Pers Indonesia – Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Kabupaten Mukomuko menggelar serah terima jabatan (Sertijab) Pelaksana tugas (Plt) Dirut RSUD Mukomuko yang lama ke yang baru.

Pelaksana tugas (Plt) Dirut RSUD Mukomuko yang sebelumnya dijabat oleh H.Bustari Maler dan saat ini dijabat oleh dr.Dolatta Karo Karo sebagai Dirut RSUD Mukomuko definitif, Senin (12/9).

Dirut baru RSUD Mukomuko, dr. Dolatta Karo-Karo usai sertijab mengatakan bahwa ada beberapa permasalahan yang harus diselesaikan di RSUD Mukomuko selain hutang obat yang belum selesai terbayar, kemudian alat kesehatan yang rusak juga proses penilaian akreditasi yang akan dilaksanakan pada tahun ini.

Menurut Dolatta permasalahan yang ada di RSUD Mukomuko ini tidak serta merta bisa diselesaikan dengan waktu yang singkat, namun harus diselesaikan secara bertahap. Untuk fokus saat ini yakni. Penilaian akreditasi dan berharap mendapat nilai Madya.

“Kita selesaikan permasalahan di RSUD Mukomuko satu per satu dan bertahap tidak bisa langsung semuanya. Untuk tahun ini kita fokuskan untuk penilaian akreditasi karena tahun ini kita harus mengikuti penilaian akreditasi. Karena kalau tidak mengikuti penilaian dan tidak lulus akreditasi RSUD Mukomuko tidak bisa melayani atau bekerjasama dengan BPJS Kesehatan. Tahun sebelumnya penilaian akreditasi RSUD kita dapat nilai dasar dan semoga tahun ini bisa mendapat nilai Madya,” harapnya.

Lanjutnya, selain fokus pada persiapan akreditasi yang akan digelar pada bulan November mendatang, kita juga terus berusaha semaksimal mungkin untuk meningkatkan pelayanan kesehatan kepada masyarakat.

“Pelayanan kesehatan kepada masyarakat terus kita perbaiki. Kalau pelayanan diperbaiki otomatis kepercayaan masyarakat berobat kepada RSUD Mukomuko ini meningkat. Kemudian juga nantinua keuangan semakin baik dan bisa beranggsur membayar hutang obat,”ucapnya.

Ditambahkan Dolatta setiap pagi dirinya akan melakukan briefing ke ruangan-ruangan untuk mencari solusi permasalahan yang ada disetiap ruangan. Hal ini salah satu untuk memajukan RSUD Mukomuko.

“Mulai besok (hari ini,red) saya akan melakukan briefing kepada para pegawai disetiap ruangan untuk koordinasi terkait hal-hal yang dibutuhkan ruangan ataupun mencari solusi permasalahan yang ada di ruangan baik itu ruangan Yammed,keuangan, keperawatan dan lainnya,”pungkasnya. (Red/Emc)

Posting Terkait

Jangan Lewatkan