Permadya Rapatkan Barisan Hantarkan Hendri Muliana Menuju DPRA

Aceh Jaya-Word Pers Indonesia – Perkumpulan Masyarakat Aceh Barat Daya (Permadya) yang berdomisili di Aceh Jaya, Aceh Barat dan Nagan Raya dengan tekad kuat bersatu mendukung Hendri Muliana dalam Pemilihan Legislatif Dewan Perwakilan Rakyat (DPR) Provinsi Aceh Daerah Pemilihan (Dapil) X pada 2024 mendatang.

Ketua Perkumpulan Masyarakat Aceh Barat Daya (Permadya) Teuku Baswedan, SH menyampaikan dukungannya terhadap Hendri Muliana atas majunya pada kontestasi Pemilu 2024 tersebut.

“Kami dari Perkumpulan Masyarakat Aceh Barat Daya (Permadya) yang berdomisili di Aceh Jaya, Aceh Barat dan Nagan Raya menyatukan suara dan memberikan dukungan penuh kepada Hendri Muliana sebagai caleg yang mewakili segmen milenial dan pemuda,” ujar Teuku Baswedan kepada awak media, Sabtu (3/2/2024).

Karena ia menilai, dengan majunya Hendri Muliana ke DPRA bisa memperjuangkan dengan politik pemuda adalah tentang ide dan gagasan.

“Hendri Muliana memiliki pemahaman yang luar biasa terkait dengan perjuangan aspirasi warga, makanya kita butuh perwakilan rakyat kita yang bisa memberikan bukti bukan janji” ungkapnya.

Dirinya itu berharap, hadirnya Hendri Muliana di DPRA nantinya dapat memberikan pengaruh positif yang signifikan kepada masyarakat.

Tidak hanya itu dirinya berharap, jika terpilih Hendri Muliana melangkah le DPRA bisa memperjuangkan hak hak masyarakat yang bisa diprioritaskan dalam program merakyat.

“Kami berharap agar ini menjadi fokus perjuangan beliau untuk pembangunan sumber daya manusia masyarakat di Dapil 10 Aceh, khususnya bagi generasi muda sebagai masa depan bangsa,” jelasnya.

Hendri Muliana yang merupakan Caleg DPRA dari Partai Aceh dengan nomor urut 5 mengungkapkan terima kasihnya terhadap para Perkumpulan Masyarakat Aceh Barat Daya (Permadya) yang berdomisili di Aceh Jaya, Aceh Barat dan Nagan Raya tersebut atas dukungan mereka.

“Dukungan dan doa dari Perkumpulan Masyarakat Aceh Barat Daya (Permadya) yang berdomisili di Aceh Jaya, Aceh Barat dan Nagan Raya sangat berarti bagi saya. Semua saran dan masukan dari kalian akan menjadi bekal dalam mewujudkan institusi DPRA yang berkualitas. Terima kasih dan mohon doa restunya,” tutup Hendri Muliana.

Reporter: Ahmad Hidayat
Editor: Anasril

Posting Terkait

Jangan Lewatkan