Mukomuko, Word Pers Indonesia – Bupati Mukomuko, H.Sapuan secara langsung melantik 64 Kepala Desa (Kades) hasil Pemilihan Kepala Desa (Pilkades) serentak Kabupaten Mukomuko gelombang 1 tahun 2022 yang dilaksanakan pada tanggal 17 Mei lalu. Pelantikan Kades terpilih ini berjalan khidmat dan lancar yang digelar di Balai Daerah Mukomuko, Senin (13/6).
Salah satunya, Kepala Desa Marga Mukti, Marwanto yang juga sebagai Incumbent telah dipercayai kembali memimpin Desa Marga Mukti Periode 2022-2028. hal tersebut menunjukan masih tingginya kepercayaan warganya terhadap marwanto.
Menurut penjelasan Ketua Panitia Pilkades, Ardi mengatakan Dari hasil hitungan suara pada Pemilihan kepala desa, desa marga mukti cakades incumbent yang talah berhasil meraih suara terbanyak.
“Pemilihan kepala.desa (Pilkades) di desa marga mukti kabupaten Mukomuko ini di ikuti dua peserta cakades, yakni incumbent nomor urut satu marwanto dan lawannya nomor urut dua dari tokoh masyarakat aris widiyanto. Namun setelah selesai pelaksanaan berdasarkan hasil hitungan suara, incumbent yang berhasil mempunyai suara terbanyak,” Terang Ardi.
Marwanto selaku petahana mendapat surat suara dengan total 416 suara, sedangkan nomor urut dua aris widiyanto mendapatkan suara 305 suara. Artinya, nomor urut 1 marwanto kembali melaju menahkodai desa Marga Mukti pada periode tahun 2022-2028.
Usai dilantik, Marwanto menyapaikan ucapan ribuan terima kasih, baik kepada panitia pelaksana maupun Para Tim keluarga, serta masyarakat desa Marga Mukti.
“Saya mengucapkan terima kasih kepada panitia, dan TIM Relawan, BesertanTIM Keluarga, TIM Simpatisan, khusunya kepada masyarakakat desa Marga Mukti, yang masih memberikan kepercayaan kepada saya untuk menjadi pemimpin. Selanjutmya setelah pelantikan ini saya bersedia untuk menjalankan amanah masyarakat marga mukti ini dengan baik dan profesional.” Ujar marwanto
Tak hanya itu cakades Incumben Marwanto juga memberikan ucapan terima kasih kepada BPD, babinsa, bambimkamtipmas, pemerintah kecamatan dan tokoh adat,tokoh masyarakat, yang telah ikut menyukseskan pilkades desa marga mukti dengan aman, tertip, dan damai.
” Sekali lagi saya sangat berterima kasih atas dukungan dari seluruh team, relawan dan simpatisan,beserta masyarakat dan lain- lain yang telah mengatarkan saya menjadi cakades terpilih pada masa jabatan 2022-2028 mendatang,” Ucap marwanto.
Selanjutnya Marwanto juga mengajak kepada cakades nomor urut dua, dan team sukses dan team relawan nya untuk sama-sama bersinergi membangun desa Marga Mukti ini supaya lebih baik.
”Setelah resmi dilantik Bupati, saya berharap seluruh tim dan cakades nomor urut 2 Mari kita sama sama membangun desa ini, dan memberi masukan, pendapat (edukasi) yang baik demi untuk memajukan lagi desa yang yang kita banggakan ini, agar Desa Marga Mukti yang kita cintai ini lebih maju setingkat dari desa yang lain nantinya,” tutup Marwanto.
Secuplik prestasi, seperti dilansir dari Antarabengkulu untuk diketahui masyarakat luas, Desa Marga Mukti sebelumnya ditetapkan sebagai salah satu desa terbaik di provinsi bengkulu dalam pengelolaan program Penyediaan Air Minum dan Sanitasi Berbasis Masyarakat sejak beberapa tahun terakhir.
Karena desa ini sebagai salah satu desa terbaik tingkat provinsi dalam pengelolaan program Pamsimas sehingga desa ini pernah masuk nominasi terbaik dalam pengelolaan program ini di tingkat nasional.
Dari hasil pengelolaan program Pamsimas selama dua tahun berturut-turut menjadi pendapatan asli desa (PADes).
Bahkan hasil pendapatan dari Pamsimas digunakan kembali untuk pembangunan sumur bor dan tower tangki air di wilayah Rukun Tetangga (RT) yang masih kesulitan mendapat air bersih.
Sebelum ada program Pamsimas di Desa Marga Mukti, warga setempat masih memanfaatkan anak sungai sebagai sumber air untuk kebutuhan sehari-hari dengan cara turun langsung ke sungai atau dengan sistem sedot menggunakan pompa air.
Namun setelah ada sumber air dari Pamsimas, mayoritas warga lebih mudah mendapatkan air bersih yang dialirkan melalui pipa jaringan dari tower tangki Pamsimas ke rumah warga.
Seperti yang dijelakan Marwanto, Setiap jaringan ke rumah itu kita pasang meteran, ada iuran yang mesti dibayar. Hitungannya kubikasi pemakaian air seperti manajemen PDAM dan Alhamdulillah masyarakat tidak keberatan, dan sejauh ini berjalan lancar.
Tahun 2022 Desa Marga Mukti kembali mendapat jatah program Pamsimas dari pemerintah dan pelaksana pembangunannya sudah berjalan dengan penentuan titik nol sejak sepekan yang lalu di RT 2.
Desa Marga Mukti sejak tahun 2017 mendapatkan program Pamsimas dari pemerintah. Sebanyak empat tower air yang sudah dibangun di desa ini dan rencananya desa ini akan menambah satu tower tahun ini.
Dari cuplikan di atas, marwanto yang telah berhasil mengharumkan nama Desa Marga Mukti, dan pada Pilkades serentak ini masih di berikan amanah yakni kepercayaan masyarakat masih sangat tinggi sehingga Sukses terpilih kembali memimpin Desa Marga Mukti.
Kontributor: Bambang. S
Editor: Redaksi