2022, Siswa di Kota Bengkulu dapat BOS HD

Kota Bengkulu, WordPers.id – Dinas Pendidikan (Disdik) Kota Bengkulu mulai hitung kebutuhan kebutuhan anggaran Bantuan Operasional Sekolah (BOS) Harapan dan Doa (HD).

“Untuk besaran anggaran BOS DA atau BOS HD sedang dihitung. Nanti kita sesuaikan dengan jumlah siswa per sekolah,” demikian disampaikan Plt Kepala Disdik Kota Bengkulu, Nopri Walihan, Kamis (16/9).

Setelah terhitung, kata dia, Disdik akan langsung ajukan kebutuhan anggaran tersebut ke TAPD.

“Jadi, 2022, anggaran BOS HD sudah bisa kita realisasikan,” ucapnya.

Lebih lanjut, Nopri mengatakan, BOS HD ini ditujukan untuk meng-cover kebutuhan siswa, baik sekolah negeri maupuj swasta yang ada di Kota Bengkulu.

“Jadi biaya pendidikan yang tidak ter-cover oleh BOS yang dari pusat bisa ditunjang oleh BOS HD,” kata dia.

Sebelumnya, Walikota Helmi Hasan memprogramkan BOS HD untuk seluruh siswa yang ada di Kota Bengkulu. Ini lahir lantaran marakny ijazah yang ditahan oleh sekolah karena siswa menunggak biaya pendidikan.

BOS dari APBD Pemerintah Kota Bengkulu itu nantinya bisa dipergunakan untuk membantu siswa-siswi yang tidak mampu.

“Mungkin pihak sekolah mengalami kerugian selama memerdekakan ijazah ini, atau imbasnya gaji guru honor belum dibayar sedangkan BOS dari pusat tidak cukup, nanti kita buat BOS Harapan dan Doa dari APBD kota,” jelas Helmi, beberapa waktu yang lalu.

Mulai sekarang, lanjut Helmi, masing-masing sekolah agar mulai menyusun teknisnya seperti apa.

“Terkait bagaimana nanti teknisnya, Diknas dan setiap sekolah menyusun mulai dari klasifikasi penerima bantuan BOS HD tersebut,” kata dia. [ADV]