Demi Pelayanan Prima, Plt Direktur RSUD Mukomuko Beri Pesan Khusus Dokter dan Perawat

Plt Direktur RSUD Mukomuko Bustari Maler
Plt Direktur RSUD Mukomuko Bustari Maler

Mukomuko, Word Pers Indonesia Demi pelayanan yang prima dan Responsif, Plt Direktur RSUD Mukomuko, Drs H. Bustari Maler, M. Hum memberikan pesan khusus terhadap para Dokter dan Perawat, yakni membuat pasien merasa nyaman dan merasa seperti berada di rumah saat menjalani masa rawat inap.

“Jadi, pelayanan kita harus benar-benar ramah. Saya menyarankan kepada para Dokter dan Perawat yang bekerja di RSUD Mukomuko untuk membuat program, seperti ada bulan atau tanggal tertentu melaksanakan program “RSUD Menyapa” terangnya.

Bustari juga akan melakukan uji coba semua perawat dan karyawan untuk menyapa pasien agar pasien bisa merasa tenang dan nyaman ketika sedang menjalani masa rawat.

Ia juga menegaskan, Optimalisasi pelayanan kesehatan terhadap masyarakat, menjadi catatan penting yang wajib dilaksanakan Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Mukomuko.

“Mengingat di tengah pandemi Covid-19 yang belum usai saat ini, kehadiran tenaga kesehatan yang professional sangat diperlukan. Apalagi RSUD Mukomuko telah menjadi rujukan wilayah Mukomuko dan sekitarnya,” tegasnya.

Hingga saat ini, pelayanan rumah sakit sudah cukup baik. Selain itu juga optimalisasi layanan di beberapa poli juga sangat responsive. Fasilitas RSUD Mukomuko juga terbilang lengkap saat ini.

Lanjut Bustari, Agar Rumah Sakit Umum Daerah sebagai salah satu SKPD yang diwajibkan menerapkan PPK-BLUD optimal menyelenggarakan pelayanan kesehatan, perlu dilakukan penataan kapasitas kelembagaan RSUD.

“Paling tidak ada empat dimensi yang harus terakomodir dalam mengupayakan peningkatan kapasitas kelembagaan RSUD,” lanjutnya.

Baca Selengkapnya: Empat dimensi yang harus terakomodir dalam mengupayakan peningkatan kapasitas kelembagaan RSUD

BACA JUGA:  Optimalisasi Layanan Kesehatan, RSUD Mukomuko Terus Tingkatkan Kualitas

Posting Terkait

Jangan Lewatkan