Wujudkan ASN Berkualitas, Pemprov Gelar Latsar CPNS Golongan III

wordpers.id, Bengkulu – Wujudkan Aparatur Sipil Negara (ASN) sumber daya manusia yang berkualitas, BPSDM Provinsi Bengkulu menggelar pelatihan dasar (Latsar) CPNS Golongan III Universitas Bengkulu dan Akademi komunitas negeri Rejang Lebong tahun 2018 di Aula Rafflesia Padang Kemiling, Senin (3/2).
Pada kesempatan ini, Asisten III Bidang Administrasi Umum Setda Provinsi Bengkulu Gotri Suyanto menyampaikan kegiatan ini tujuannya untuk mempersiapkan pegawai negeri sipil yang kuat, profesional, dan berintegritas.
“Melalui momentum ini, diharapkan para peserta mampu meningkatkan kemampuan teknis manajerial, pembentukan sikap perilaku, mempunyai semangat pengabdian, dan rasa tanggung jawab yang tinggu serta keteladanan Aparatur sebagau Abdi Negara dan Abdi Masyarakat,” terang Gotri membacakan sambutan Gubernur Bengkulu Rohidin Mersyah.
Lebih lanjut Gotri menambahkan, metode yang diajarkan pada Latsar ini tentu beda dengan Latsar sebelumnya, sebab kali ini sebagian besar peserta merupakan Tenaga pengajar (Dosen) di Universitas Bengkulu dan Akademi komunitas negeri (AKN) Rejang Lebong. 
“Metode yang diajarkan pada Latsar tentu berbeda dengan ASN di daerah, jika ASN dibentuk menjadi Birokrat namun para ASN Dosen diharapkan mampu menciptakan Sumber Daya Manusia (SDM) berkualitas di lingkungan kampus. Semoga ilmu yang didapat pada latsar ini, dapat diterapkan pada tempat bekerja,” jelas Gotri.
Senada dengan itu, Rektor Universitas Bengkulu Ridwan Nurazi menyampaikan Latsar CPNS ini sebagian besar diikuti tenaga pengajar di Universitas Bengkulu yang lulus seleksi pada 2018, sebanyak 109 dan sisanya dari Akademi Komunitas Negeri Rejang Lebong sebanyak 11 orang. 
“Tahap ini merupakan awal, sebelum SAH diangkat dan menerima SK menjadi ASN tenaga pengajar Dosen. Jadi, ikuti setiap tahapannya dengan baik dan benar, agar mendapatkan hasil dalam praktek sesungguhnya,” ujar Ridwan berpesan.

BACA JUGA:  Optimis Pertengahan Juni, Bengkulu Terapkan New Normal

Editor : Redaksi

banner 2560x1036 banner 2560x1036

Posting Terkait

Jangan Lewatkan