Mantap! Yosia Yodan Bawa 10 Rekomendasi DPC untuk Rebut Posisi Ketua Umum HIPMI Bengkulu

Bengkulu, Word Pers Indonesia – Yosia Yodan menunjukkan keseriusannya dalam maju sebagai calon Ketua Umum (Caketum) Badan Pengurus Daerah Himpunan Pengusaha Muda Indonesia (BPD HIPMI) Provinsi Bengkulu periode 2024-2027. Pada Selasa malam (29/10/2024), Yosia mengembalikan formulir pendaftaran yang diterima oleh panitia Musyawarah Daerah (Musda) ke-XV BPD HIPMI Bengkulu.

Dalam keterangannya, Yosia menyampaikan bahwa pengembalian berkas ini adalah langkah nyata untuk meneruskan tongkat estafet kepemimpinan HIPMI Bengkulu. Ia berharap proses pemilihan dapat berjalan dengan baik dan lancar hingga Musda nanti.

“Saya mengembalikan formulir bakal calon ketua umum BPD HIPMI Provinsi Bengkulu ini berjalan dengan lancar. Mudah-mudahan semua tahapan berjalan baik sampai Musda, dan berkas diterima dengan lengkap,” ujar Yosia Yodan.

Sebagai putra asli Bengkulu, Yosia mengungkapkan keinginannya untuk terus bersinergi dalam memajukan daerah bersama anggota HIPMI. Ia menyatakan bahwa persatuan dan kolaborasi sangat penting untuk mencapai tujuan yang diinginkan.

“Untuk membangun daerah, sebagai putra-putri Bengkulu, kita harus sama-sama bersinergi dan bersatu. Dengan begitu, banyak tujuan yang bisa kita capai bersama. Saya juga ikhlas ingin menghibahkan bangunan HIPMI Center untuk putra-putri Bengkulu yang saya cintai,” tegas Yosia.

Yosia mengungkapkan bahwa dirinya sudah mendapatkan 10 rekomendasi dari Dewan Pengurus Cabang (DPC) yang tersebar di seluruh wilayah Provinsi Bengkulu. Rekomendasi ini datang dari 9 kabupaten dan 1 kota, menunjukkan dukungan yang luas terhadap pencalonannya.

“Kita sudah membawa 10 rekomendasi, dari 9 kabupaten dan 1 kota. Semuanya sudah lengkap,” kata Yosia yang juga merupakan Direktur Utama Yodan Group.

Dengan pengalaman dan jaringan yang luas, Yosia Yodan siap membawa semangat perubahan bagi HIPMI Bengkulu. Dia berkomitmen untuk menjadikan HIPMI sebagai wadah bagi pengusaha muda untuk berkembang dan memberikan kontribusi nyata bagi pembangunan di Bengkulu.

BACA JUGA:  Penghasilan Menurun, Kelompok Buruh Angkut Bengkulu Terima Bantuan

Pencalonan Yosia Yodan dengan dukungan yang solid ini menunjukkan optimisme baru di kalangan pengusaha muda Bengkulu. Musda ke-XV BPD HIPMI Bengkulu diprediksi akan menjadi ajang penting dalam menentukan arah organisasi ini ke depan. (*)