Resmi Pimpin Kominfo Seluma, Cahyo Duo Nenda Harapkan Sinergi dan Tinggalkan Pesan untuk Bappeda

Seluma, Word Pers Indonesia – Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Seluma kembali melakukan perombakan pejabat eselon II. Empat pejabat resmi dilantik dan dirotasi langsung oleh Bupati Seluma, Teddy Rahman, dalam prosesi di Gedung Daerah Serasan Seijoan, Selasa (16/9/2025) sore.

Salah satunya adalah Cahyo Duo Nenda yang resmi dipercaya memimpin Dinas Komunikasi dan Informatika (Kominfo) Seluma. Cahyo sebelumnya menjabat Kepala Badan Perencanaan Pembangunan Daerah (Bappeda).

Usai dilantik, Cahyo menyampaikan rasa terima kasih kepada pimpinan daerah atas kepercayaan yang diberikan.

“Terima kasih kepada Bupati dan Wakil Bupati Seluma yang telah memberikan kepercayaan menetapkan saya di Dinas Komunikasi dan Informatika, Statistik, dan Persandian. Insya Allah amanah ini akan kami jaga sebaik-baiknya,” ujar Cahyo kepada awak media ini, Selasa (16/9/2025) malam.

Ia juga tidak lupa menyampaikan permohonan maaf kepada keluarga besar Bappeda yang telah menjadi rumah kerjanya selama ini.

“Kepada seluruh rekan-rekan di Bappeda, saya mohon maaf bila ada perkataan dan perbuatan yang kurang berkenan. Semoga Bappeda tetap kompak, solid, dan terus bersinergi menuju Seluma EMAS Berlian,” ungkapnya.

Selain Cahyo, rotasi juga menempatkan Sumiati dari Kepala Badan Keuangan Daerah (BKD) menjadi Kepala Dinas Pemberdayaan Perempuan, Perlindungan Anak, Pengendalian Penduduk, dan KB (DP3AP2KB). Nurul Iksan digeser dari Kepala Dinas Kominfo menjadi Staf Ahli Bupati Bidang Pemerintahan, Hukum, dan Politik. Sementara Ikhwan kini dipercaya memimpin Dinas Lingkungan Hidup (DLH) setelah sebelumnya menjabat Staf Ahli Setda.(*)

Reporter: Ags
Editor: ANasril

Posting Terkait

Jangan Lewatkan