DPRD Yogyakarta Berkomitmen Dukung Wartawan: Terbuka dan Berdaya

Jogjakarta, Word Pers Indonesia – Kepala Bagian Perhumasan dan Protokol DPRD Jogjakarta, Hendro Sukendar, menegaskan bahwa pihak Sekretariat DPRD selalu mendukung wartawan dalam meliput setiap kegiatan kedewanannya.

“Hingga meningkatkan kapasitas dan pengetahuan wartawan yang meliput DPRD Jogjakarta, kami secara rutin mengundang wartawan untuk melakukan studi tiru atau studi banding ke berbagai daerah, serta melaksanakan kegiatan napak tilas ke tempat-tempat bersejarah,” ungkap Hendro saat menerima kunjungan Studi Tiru Forum Wartawan Parlemen Sumatera Barat (FWP-SB) di DPRD Jogjakarta, Selasa (26/3/2024) di Ruang Banggar.

Sementara itu, Koordinator Wartawan DPRD Jogjakarta, Santos, menyatakan bahwa DPRD Jogjakarta sangat terbuka terhadap wartawan. “Tak ada kegiatan DPRD Jogjakarta yang tertutup untuk liputan wartawan. Bahkan, di beberapa kegiatan, DPRD juga membantu media dengan pemuatan pariwara atau advertorial,” jelas Santos.

Sebelumnya, Ketua FWP-SB, Novrianto Ucok, mengungkapkan bahwa DPRD Sumatera Barat telah melakukan berbagai kerjasama dengan media yang meliput DPRD Sumatera Barat, baik media cetak, televisi, radio, maupun media online. “Termasuk kegiatan studi tiru yang rutin dilakukan dua kali setahun sebagai upaya meningkatkan kapasitas wartawan,” tambah Ucok.

Rombongan Studi Tiru FWP-SB terdiri dari 25 wartawan media cetak, radio, televisi, dan media online, yang akan berlangsung selama 4 hari, 25-28 Maret 2024. Mereka juga didampingi oleh staf humas dan sekretariat DPRD, yaitu Deni Suryani, Ida Wulandari, dan Arneliy Amran. (Ahm Kun)

Posting Terkait

Jangan Lewatkan