JNE Bengkulu Bagi Sembako ke Panti Asuhan, Persembahan Ramadhan 1445 H

Bengkulu, Word Pers Indonesia – Dalam semangat menyambut bulan suci Ramadan 1445 H/2024 M, Kantor Cabang Unit JNE Provinsi Bengkulu turut serta dalam aksi sosial “JNE Bengkulu Berbagi” dengan mengirim paket sembako ke lima panti asuhan di Kota Bengkulu pada Sabtu (23/3/24) kemarin.

Menurut Kepala Cabang Unit JNE Bengkulu, Denni Marlian, kegiatan ini adalah ekspresi dari kepedulian JNE terhadap anak yatim piatu di wilayah tersebut. “Kegiatan ini merupakan bagian dari komitmen kami untuk mendukung masyarakat yang membutuhkan, terutama menjelang bulan suci Ramadan 1445 H/2024 M,” ujarnya.

Denni menambahkan bahwa kegiatan ini juga dilaksanakan sebagai amanah dari pemilik sebelumnya, sebagai wujud keberkahan dalam menjalankan bisnis dan kepedulian kepada anak yatim piatu.

Dalam kesempatan tersebut, paket sembako yang terdiri dari beras, telur, gula, minyak, sarden, dan teh diserahkan kepada pengurus panti asuhan untuk membantu logistik pangan selama bulan Ramadan.

Lima panti asuhan yang menjadi sasaran program ini antara lain Panti Asuhan Bumi Nusantara Kelurahan Kebun Beler, Panti Asuhan Kasih Sayang Bengkulu Kelurahan Bentiring, Panti Asuhan Bumi Rafflesia Kelurahan Anggut Atas, Panti Asuhan Zamzam Global Kelurahan Bentiring, dan Panti Sosial Bina Netra Amal Mulia Kelurahan Pasar Melintang.

Salah satu pengurus Panti Asuhan Bumi Nusantara, Bunda Rohayati, menyambut baik bantuan ini. Ia berharap bantuan tersebut dapat mencukupi kebutuhan 50 anak yatim piatu yang berada di panti tersebut. “Saya mendoakan agar bisnis JNE Bengkulu terus berkembang dan lancar, serta mendapatkan keberkahan di dunia dan akhirat,” ucapnya.(*)

Posting Terkait

Jangan Lewatkan