Bupati Seluma Resmikan Program Telekomunikasi “Merdeka Sinyal” di Ulu Talo

Seluma ,Word Pers Indonesia  – Program “Merdeka Sinyal” secara resmi diluncurkan oleh Bupati Seluma, Erwin Octavian, SE, di Kantor Camat Ulu Talo pada Kamis, 11 Juli 2024. Acara ini dihadiri oleh Asisten Pemerintahan dan Kesra, H. Hendarsyah, S.IP, MT, serta Asisten Perekonomian dan Pembangunan, Almedian Saleh, SKM, ME.

Selain Bupati, acara ini juga dihadiri oleh Kepala Bank Bengkulu Cabang Tais, Camat Ulu Talo, dan para Kepala Desa se-Kecamatan Ulu Talo. Sekretaris Daerah Kabupaten Seluma, H. Hadianto, SE, MM, M.Si, beserta Kepala OPD dan perwakilan dari PT Telkomsel turut hadir secara daring.

Dalam sambutannya, Bupati Seluma, Erwin Octavian, SE, menyatakan rasa syukur atas terbangunnya Base Transceiver Station (BTS) oleh Telkomsel di Kecamatan Ulu Talo. “Alhamdulillah, dengan adanya BTS yang dibangun oleh Telkomsel di Kecamatan Ulu Talo, masyarakat kini dapat menikmati sinyal telekomunikasi termasuk internet tanpa hambatan,” ujarnya.

Kepala Desa Air Keruh juga menyampaikan terima kasih kepada Pemerintah Kabupaten Seluma dan Telkomsel atas berfungsinya BTS di Kecamatan Ulu Talo. “Masyarakat sangat antusias karena Kecamatan Ulu Talo sekarang telah merdeka sinyal. Sebelumnya, kami sudah bergotong-royong membangun tower,” katanya.

Program “Merdeka Sinyal” ini bertujuan meningkatkan kualitas hidup masyarakat Ulu Talo melalui akses komunikasi yang lebih baik. Selain itu, program ini diharapkan membuka peluang baru bagi masyarakat dalam berbagai sektor seperti pendidikan, ekonomi, dan kesehatan, yang sangat bergantung pada akses internet dan telekomunikasi.

Peluncuran program ini merupakan bagian dari upaya Pemerintah Kabupaten Seluma untuk meningkatkan infrastruktur telekomunikasi di daerah terpencil. Dengan adanya sinyal yang kuat, masyarakat Ulu Talo kini dapat lebih mudah mengakses informasi dan layanan digital, yang pada akhirnya dapat mendorong pertumbuhan ekonomi dan kesejahteraan masyarakat setempat.

Acara peluncuran “Merdeka Sinyal” di Ulu Talo berlangsung dengan lancar dan penuh antusiasme dari masyarakat setempat. Pemerintah Kabupaten Seluma bersama Telkomsel berkomitmen untuk terus meningkatkan kualitas layanan telekomunikasi di seluruh wilayah Seluma, sehingga seluruh masyarakat dapat merasakan manfaat dari perkembangan teknologi informasi. (Erw)