Kepahiang, Word Pers Indonesia – Wakil Bupati Kepahiang H. Zurdi Nata, S.IP Jumat Pagi (19/3/2021) melakukan peninjauan ke Balai Benih Ikan (BBI) milik Dinas Perikanan dan Ketahanan Pangan Kabupaten Kepahiang yang terletak di desa Penanjung Panjang Kecamatan Tebat Karai.
Dalam peninjauan tersebut Wabup menyayangkan kurang maksimalnya pengelolaan BBI yang saat ini hanya berfungsi sebagai penangkaran ikan saja.
“Saya berharap dinas perikanan lebih intensif lagi dalam mengelola BBI ini. Banyak kolam yang kosong, padahal air di daerah kita sangat bagus untuk ikan budidaya,” sampai Wabup.
Wabup juga menyayangkan bahwa sampai saat ini ikan air tawar masih didominasi dari luar Kepahiang.
“Saya juga meminta dinas perikanan bisa peka membaca kebutuhan masyarakat,” pungkas Wabup.
Dalam peninjauan BBI tersebut Wabup didampingi oleh Asisten I Setda Kepahiang, Kepala Dinas Perikanan dan Kepala Dinas Lingkungan Hidup. (Ham/Rls)