Word Pers Indonesia – Pemerintah Kabupaten Bengkulu Utara dianugerahi piagam penghargaan sebagai Kabupaten/Kota terbaik I dalam pelaksanaan Satu Data Indonesia (SDI) pada Tahun 2023.
Penghargaan tersebut diserahkan secara langsung oleh Gubernur Bengkulu, Rohidin Mersyah, dalam acara Musyawarah Perencanaan Pembangunan (Musrenbang) Rencana Pembangunan Kerja Jangka Panjang Daerah (RPJPD) Provinsi Bengkulu 2035-2045. Acara tersebut berlangsung di Grage Hotel Bengkulu pada Senin, 22 April 2024.
Bupati Bengkulu Utara, menerima penghargaan ini sebagai panduan dalam penyusunan visi dan misi untuk pemilihan kepala daerah serentak tahun 2024. Hal ini bertujuan untuk memastikan konsistensi antara visi, misi, dan rencana pembangunan daerah yang telah tertuang dalam dokumen RPJPD.
“Dengan bangga kami sambut penghargaan ini. Terima kasih atas dedikasi semua pihak dalam kemajuan Bengkulu Utara,” ungkap Bupati Mian.
Bupati Mian juga menegaskan komitmen Pemerintah Kabupaten Bengkulu Utara dalam semua tahap perencanaan kerja, baik di tingkat kabupaten maupun provinsi, serta dalam implementasi Satu Data Indonesia untuk memperkuat sistem statistik nasional.
“Melalui Musrenbang ini, kami berharap RPJPD dapat disempurnakan untuk mewujudkan Bengkulu yang maju, sejahtera, dan berkelanjutan. Kami juga akan terus berkomitmen untuk menyediakan data yang akurat, terkini, terintegrasi, dan mudah diakses,” paparnya.